SELAMAT DATANG DI WEBSITE SMP NEGERI 2 SAMBONG, KAB. BLORA, JAWA TENGAH

Jumat, 10 Juli 2020

materi wawasan wiyata mandala

WAWASAN WIYATA MANDALA

SMP N 2 SAMBONG

TAHUN PELAJARAN 2020/2021

OLEH :  SUTIKNO, M.Pd. DAN HARTATI. S.Pd.

ARTI KATA

1.      Wawasan : Suatu pandangan atau sikap yang mendalam terhadap suatu hakikat.

2.      Wiyata : Pendidikan

3.      Mandala : Tempat atau lingkungan

4.      Wiyata mandala adalah sikap menghargai dan bertanggung jawab terhadap lingkungan sekolah sebagai tempat menuntut ilmu pengetahuan.

 

A.     Unsur-unsur wiyata mandala:

1.       Sekolah merupakan lingkungan pendidikan

2.      Kepala sekolah mempunyai wewenang dan tanggung jawab penuh atas    penyelenggaraan pendidikan dalam lingkungan sekolah.

3.      Antara guru dan orang tua siswa harus ada saling pengertian dan kerjasama erat untuk mengemban tugas pendidikan (hubungan yang serasi)

4.      Warga sekolah di dalam maupun di luar sekolah harus menjunjung tinggi martabat dan citra guru.

5.      Sekolah harus bertumpu pada masyarakat sekitarnya dan mendukung antarwarga.

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar