Cara Budidaya Ikan Lele yang Mudah Diterapkan, Cocok untuk Pemula
Merdeka.com - Ikan kaya akan gizi sepertiomega-3, serat protein, asam amino, zat besi dan yodium. Selain itu ikan juga kaya akan vitamin seperti vitamin A, D, B6 dan B12. Untuk itu, mengonsumsi ikan selalu disarankan kepada masyarakat Indonesia karena ikan memiliki banyak kandungan manfaat yang baik untuk tubuh.
Lele adalah salah satu jenis ikan yang paling banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Selain rasanya gurih dan mudah didapat di pasar-pasar tradisional, harga ikan lele juga tergolong murah. Selain itu, ternyata banyak juga yang tertarik untuk membudidayakan ikan air tawar yang satu ini.
Budidaya ikan lele adalah salah satu bisnis yang cukup menjanjikan karena pada dasarnya memang sangat menguntungkan. Hal ini ditinjau dari permintaan pasar terhadap ikan lele yang semakin meningkat dari tahun ke tahun. Jenis ikan lele yang paling banyak dibudidayakan adalah ikan lele dumbo. Berikut cara budidaya ikan lele menggunakan media terpal yang bisa Anda terapkan
Segmen Usaha Budidaya Ikan Lele
Terdapat dua segmen dalam usaha dan cara budidaya ikan lele, yaitu segmen pembenihan dan segmen pembesaran. Segmen pembenihan bertujuan untuk menghasilkan benih ikan lele, sedangkan segmen pembesaran bertujuan untuk menghasilkan ikan lele siap konsumsi.
Budidaya ikan lele umumnya di lakukan di kolam kolam galian konvesional. Namun, kendala yang sering dihadapi adalah ketika kolam ikan dilanda banjir. Maka dari itu, pembuatan kolam ikan dari bahan terpal dapat menghindari kemungkinan tersebut. Karena, kolam ikan dari terpal dapat dibuat dengan posisi berada di atas tanah, dengan dinding dari kayu dan kemudian dilapisi terpal.
Syarat Hidup Ikan Lele
- Ikan lele dapat hidup pada suhu 20 derajad Celcius dengan suhu optimal antara 25 sampai 28 C. Adapun untuk pertumbuhan larva diperlukan kisaran suhu antara 26 sampai 30*C dan untuk pemijahan 24-28*C.
- Perairan tidak boleh tercemar oleh bahan kimia limbah industri, merkuri, atau mengandung kadar minyak dan bahan lainnya yang dapat mematikan ikan lele.
- Ikan lele dapat hidup dalam perairan agak tenang dan kedalamannya cukup walaupun kondisi airnya buruk, keruh, kotor dan hanya mengandung sedikit sekali zat O2 (oksigen)
- Perairan yang baik adalah banyak mengandung zat-zat yang dibutuhkan ikan dan bahan makanan alami perairan tersebut bukan perairan yang rawan banjir
- Permukaan perairan tidak boleh tertutup rapat oleh sampah atau daun-daunan hidup (jangan menanam terlalu banyak enceng gongok)
- mempunyai tingkat pH 6.5-9 kesadahan (derajat butiran kasar) maksimal 100ppm dan optimal 50 ppm, turbidity (kekeruhan) bukan lumpur antara 30-60 cm, kebutuhan o2 optimal pada range yang cukup lebar dari 0.3 ppm untuk yang dewasa sampai jenuh untuk burayak, dan kandungan CO2 kurang dari 12,8 mg/liter, amonium terikat 147,29-157.56 mg/liter.
Langkah Pembuatan Kolam Terpal
Langkah-langkah pembuatan kolam terpal sebagai cara budidaya ikan lele adalah sebagai berikut:
- Gali tanah sedalam minimal 50 cm.
- Buat rangka untuk terpal kolam menggunakan bambu atau kayu
- Pastikan posisinya dengan galian tanah tersebut.
- Masukkan terpal kedalam kerukan kolam ikan lele tersebut.
- Pasang terpal secara hati-hati dan pastikan supaya terpal tidak bocor.
- Pastikan terpal terpasang dengan baik di kolam yang sudah dikeruk,
- Masukkan air ke dalam kolam, penggunaan air PAM wajib diendapkan dulu 1-3 hari, supaya koporit menguap.
Ikan lele dumbo terbukti dapat bertahan hidup dan berkembang biak dengan baik meski kondisi air tempat pemeliharaan tidak terlalu bersih. Salah satu keuntungan membudidayakan ikan lele dalam kolam terpal adalah mudah dilakukan dan tidak memerlukan modal yang terlalu besar. Budidaya ikan lele di kolam terpal dapat dijalani dengan dua tujuan, yaitu sebagai pembibitan dan juga sebagai konsumsi.
SOAL PRAKARYA 8 ( Dikumpulkan minggu depan pada buku tugas )
1. Jelaskan Kandungan ikan lele yang bermanfaat bagi tubuh !
2. Apa saja syarat untuk ikan lele bisa hidup ?
3. Jelaskan cara membuat kolam lele yang kamu ketahui !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar