SELAMAT DATANG DI WEBSITE SMP NEGERI 2 SAMBONG, KAB. BLORA, JAWA TENGAH

Senin, 18 Januari 2021

Materi Seni Budaya kls IX. BAB.I.SENI GRAFIS.

 Seni Grafis ✓ Membicarakan soal seni grafis tentu tidak akan pernah habisnya sebab dipengaruhi oleh perkembangan jaman yang kian modern. Cabang seni rupa yang memanfaatkan teknik cetak ini merupakan bagian gagasan dari sang pencipta seni dalam media visualisasi demi menarik perhatian orang yang melihat hasil karya tersebut.

Daftar Isi

1. Pengertian dan Sejarah Seni Grafis
2. Jenis-jenis Seni Grafis

Pengertian Seni Grafis

Seni Grafis
Jika dulu, seni ini lekat dengan media cetak berupa kertas maka sekarang telah menggunakan media lain yang lebih menunjukkan sisi kreativitas seperti dalam pembuatan souvenir bahan akrilik.

Pengertian dan Sejarah Seni Grafis

Seni grafis adalah hasil karya seseorang yang dihasilkan oleh proses cetak pada media tertentu. Beragam cara tradisional dan kontemporer pun diaplikasikan pada seni dua dimensi ini. Awal mula adanya seni ini berasal dari China sejak ribuan tahun lalu tepatnya masa Dinasti Yi.
Kemudian seni ini mulai berkembang ke seluruh dunia hingga ditemukannya cetak stempel pada masa Romawi. Sejak ditemukannya mesin cetak oleh Gutterbeg, cabang seni rupa satu ini terus mengalami perkembangan yang semakin pesat.

Jenis-jenis Seni Grafis

Berikut ini, beberapa ragam seni grafis beserta contoh yang mungkin bisa memberikan wawasan  yang bermanfaat.

1. Seni relief atau cukil kayu
Relief atau seni grafis cetak tinggi adalah seni yang dihasilkan oleh alat atau media yang dicukil atau menciptakan semacam relief. Teknik ini bisanya digunakan dalam pembuatan cetak stempel yang bisa ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.

2. Cetak saring (screen printing)
Proses pembuatan seni menggunakan bahan dari kain atau screen yang telah dilapisi bahan peka cahaya agar menghasilkan karya yang berlubang.

3. Cetak dalam (Intaglio Print)
Teknik pembuatan seni ini menggunakan plat alumunium yang telah dibentuk menggunakan goresan benda tajam. Benda tajam inilah yang akan membentuk desain gambar sesuai dengan keinginan. Nanti, goresan pada plat alumunium yang telah jadi akan diberi tinta. Tinggal melapisinya dengan kertas basah maka goresan tinta pada plat alumunium juga akan menempel pada kertas.

4. Cetak dasar (lithography)
Seni satu ini telah umum digunakan dalam kebutuhan dewasa ini yakni mesin cetak. Tinggal mencetak sesuai dengan keinginan misal seberapa banyak desain gambar atau tulisan yang akan diproduksi.

5. Cetak stensil.adalah teknik seni yang menggunakan cetakan sebagai alat utamanya. Pada awal perkembangannya teknik stensil digunakan untuk keperluan sablon, tanda instansi ataupun plat kendaraan. 

SOAL  : 
1. Sebutkan dan jelaskan jenis - jenis Seni Grafis ?
2. Apakah yang dimaksud dengan Seni Grafis ?
3. Sebutkan kegunaan dari Tehnik Stensil ?

 ************* SELAMAT MENGERJAKAN **************


Tidak ada komentar:

Posting Komentar